Kami menyediakan berbagai simulasi kredit, dari kredit mobil, kredit rumah, kpr, kartu kredit dan lain-lain. Simulasi pinjaman bisa juga dilakukan di sini.

Mengapa Orang Pintar Gagal Berbisnis?

Pendidikan adalah hal terpenting dalam kehidupan. Setidaknya itulah yang dikatakan oleh orang tua kepada Anda. Atas dasar itu, orang tua rela mengeluarkan berapapun banyaknya biaya agar anak mereka dapat menuntut ilmu setinggi mungkin dan mendapatkan pendidikan yang terbaik.

Tidak pernah berhenti belajar memang menjadi kunci utama untuk meraih kesuksesan. Namun belajar tidak harus dilakukan di sekolah.

Meskipun demikian, kepandaian Anda selama duduk di bangku sekolah diukur oleh berapa nilai yang Anda raih dan di urutan berapa ranking Anda. Namun ada satu fenomena unik yang tidak dapat dipungkiri. Mengapa beberapa orang yang dikenal pintar di sekolah justru gagal saat berbisnis?

Jika kita melihat pebisnis sukses dunia seperti Bill Gates, Elon Musk, Mark Zuckerberg, dan Steve Jobs, tidak satu pun dari mereka yang menyelesaikan kuliahnya. Namun mereka mereka justru berhasil masuk ke jajaran orang terkaya di dunia?

Sementara orang-orang yang pandai justru bekerja untuk mereka, di perusahaan mereka.

Topik ini sangat menarik untuk dibahas. Beberapa poin di bawah ini mungkin bisa menjawab pertanyaan Anda, mengapa orang-orang pintar kebanyakan gagal berbisnis.

1. Kenyataan Berbeda dengan Buku Pelajaran

Pada kenyataannya, tidak semua hal yang ada dalam hidup diajarkan di bangku sekolah. Masalah yang Anda hadapi tidak lagi sebatas persoalan matematika rumit yang bisa diselesaikan dengan rumus pasti. Anda harus berhadapan dengan masalah yang melibatkan orang lain, mempertaruhkan masa depan Anda, dan berpengaruh terhadap kehidupan Anda. Tidak ada buku pelajaran di sekolah yang mengajarkan tentang semua hal itu.

Begitu pula, tidak semua ilmu yang dipelajari di sekolah dapat membantu bisnis yang dikembangkan. Untuk sebagian aspek mungkin iya, namun untuk hal lain diperlukan ketrampilan yang hanya bisa Anda dapatkan dari pengalaman selama bertahun-tahun.

2. Berfokus Pada Angka, Bukan Perkembangan

Bagi seorang pebisnis, angka bukanlah ukuran keberhasilan. Yang terpenting adalah bagaimana pribadi Anda terus berkembang setiap hari dan bagaimana perkembangan tersebut dapat memberikan pengaruh yang positif dalam hidup Anda.

Berbeda dengan orang pintar yang menjadikan angka sebagai tolak ukur keberhasilan mereka. Semakin tinggi angka yang diraih, maka semakin meningkat pula ranking mereka. Pola pikir inilah yang mempengaruhi kegagalan orang pintar dalam berbisnis.

Tidak bisa dipungkiri, kebanyakan orang pintar puas akan diri mereka sehingga mereka merasa tidak perlu berkembang lebih jauh lagi. Padahal, masih banyak hal yag harus dipelajari selain ilmu yang mereka dapatkan dari sekolah. Bahkan hal-hal di luar meja sekolah terkadang lebih berguna dalam berbisnis daripada ilmu itu sendiri.

3. Tidak Berani Mengambil Resiko

Orang pintar sebenarnya memiliki senjata utama untuk meraih kesuksesan, apalagi jika mereka memiliki jiwa sosial yang baik. Namun semua itu tidak ada gunanya jika mereka tidak berani mengambil resiko.

Seorang pebisnis sukses adalah mereka yang tidak ragu untuk melangkah keluar dari zona nyaman mereka. Mereka mencari tantangan baru untuk mengembangkan diri mereka. Itulah mengapa mereka berhasil mencapai puncak kesuksesan dalam hidup mereka.

4. Berusaha Menyenangkan Orang Lain

Jika Anda mau jujur, siapa yang menuntut Anda untuk mendapatkan nilai yang bagus di sekolah? Secara langsung ataupun tidak, itu jelas orang tua Anda. Meski mereka tidak pernah mengatakan bahwa Anda harus mendapatkan peringkat yang tinggi, Anda pasti ingin membalas semua uang yang mereka keluarkan untuk pendidikan Anda dengan prestasi yang membanggakan, bukan?

Hal inilah yang menjadi kebiasaan buruk, dan menyebabkan orang-orang pintar gagal dalam berbisnis. Mereka terbiasa bekerja keras untuk menyenangkan orang lain, meraih nilai yang bagus di sekolah dan tidak pernah mengambil resiko di luar hal itu.

5. Tidak Memiliki Tujuan yang Jelas

Seorang murid yang mendapatkan nilai-nilai bagus menunjukkan bahwa mereka berusaha keras sebagai seorang pelajar. Hasilnya, mereka meraih semua prestasi akademis yang ada di sekolah. Namun ketika mereka masuk ke dunia yang sebenarnya, mereka tidak bisa menemukan alasan mengapa mereka gagal.

Salah satu hal terbesar yang menyebabkan kegagalan orang pintar dalam berbisnis adalah, mereka tidak punya tujuan yang jelas. Hal ini bertentangan dengan prinsip seorang pebisnis sukses, dimana mereka mengetahui sejak awal apa yang ingin mereka raih dan bagaimana cara untuk meraihnya.

Namun orang yang berhasil dalam aspek akademis tidak tahu untuk apa mereka bersaing mendapatkan nilai terbaik di sekolah. Setiap murid yang pintar tentu saja ingin sukses dan punya banyak uang. Namun mereka tidak memiliki gambaran yang jelas tentang konsep kesuksesan yang mereka inginkan dan bagaimana cara meraihnya.

6. Kesuksesan Tidak Selalu Diukur dengan Pendidikan

Setiap orang berusaha untuk meraih peringkat tertinggi di sekolah agar mereka bisa memiliki kehidupan yang lebih baik. Hal tersebut memang benar adanya, namun masih ada banyak hal lain di luar pendidikan yang bisa mengantarkan seseorang pada kesuksesan.

Hal ini tidak dapat dipungkiri karena pada kenyataannya, banyak orang sukses justru tidak lulus dari universitas. Kunci dari kesuksesan mereka tidak semata-mata karena pendidikan, namun karena faktor lain seperti kerja keras, selalu ingin belajar, dan tidak pernah berhenti berkembang.

Pada sebagian besar kasus, nilai yang baik hanya mengantarkan seseorang pada pintu kelulusan saja.

Bagi setiap orang, kesuksesan memiliki ukuran yang berbeda, Banyaknya uang yang dimiliki tidak mengukur kesuksesan seseorang dalam hidup. Bisa saja ia gagal dalam membina keluarganya, atau kegagalan pada aspek lain dalam kehidupan. Namun jika Anda berhasil dalam berbisnis dan punya banyak uang, setidaknya orang akan tahu bahwa Anda memiliki kehidupan yang baik.

Artikel Terkait

Demikianlah artikel tentang alasan mengapa orang pintar gagal berbisnis, semoga bermanfaat bagi Anda semua.



Perbedaan Payment Gateway dengan Payment Processor
Kesalahan dalam Jualan Online
Cara Mendapatkan Uang Lewat Airbnb
Apa Itu Usaha Waralaba, Kelebihan dan Kekurangan?
Tipe Orang yang Akan Gagal Mengelola Uang
Cara Mendapatkan Uang Lewat Youtube
Ide Bisnis Dim Sum
Untung Rugi dalam Bisnis Peer To Peer (P2P) Lending
Bagaimana Caranya Membuat Brand Kecil yang Mudah Diingat?
Ide Bisnis Menjelang Natal


Bagikan Ke Teman Anda