Kami menyediakan berbagai simulasi kredit, dari kredit mobil, kredit rumah, kpr, kartu kredit dan lain-lain. Simulasi pinjaman bisa juga dilakukan di sini.

Tiga Keuntungan Memiliki Kartu Kredit Lebih Dari Satu

Memiliki kartu kredit bukan lagi hal yang sulit bagi masyarakat umum. Jika anda sudah bekerja sebagai karyawan selama satu tahun dan tidak memiliki tanggungan melebihi penghasilan perbulan, serta tidak memiliki kredit macet dalam sejarah hidup anda yang tercatat di Bank Indonesia, itu sudah cukup untuk memenuhi syarat kepemilikan kartu kredit.

Apalagi jika anda memiliki tabungan di Bank, jangan menolak tawaran untuk memiliki kartu kredit lagi. Karena anda bisa saja mendapat 3 keuntungan sekaligus jika anda memiliki kartu kredit lebih dari satu.

Dari sekian banyak keuntungan yang dapat anda peroleh, kami merangkumnya menjadi 3 bagian.

  1. POTONGAN HARGA, CICILAN 0% DAN KESEMPATAN MEMILIKI RUMAH.

Keuntungan pertama yang bisa anda dapatkan adalah potongan harga barang tertentu yang ditawarkan oleh pihak bank. Banyak bank berlomba-lomba menawarkan segudang kelebihan yang dapat memanjakan anda dalam bertransaksi, seperti: Travel Discount, Point Reward dan cicilan dengan bunga 0%.

Bagi anda yang punya hobi jalan-jalan, anda dapat memanfaatkan Travel Discount yang ditawarkan oleh pihak bank penerbit kartu kredit dengan besaran potongan harga hingga 50%. Potongan harga yang bisa anda dapatkan meliputi, akomodasi tiket perjalanan sampai tarif penginapan. Masing-masing bank memiliki kebijakan dan syarat tertentu untuk besaran potongan harga yang berbeda-beda. Fasilitas Cicilan 0%.

Jika pihak bank penerbit kartu kredit anda, membangun kemitraan dengan situs belanja online, biasanya ada fasilitas cicilan dengan bunga 0% yang bisa anda manfaatkan sebagai modal awal jika anda memiliki keinginan untuk memulai membangun usaha sendiri.

Dan menariknya untuk mendapatkan fasilitas cicilan 0% tersebut, anda tidak perlu keluar rumah atau absen dari kantor. Cukup akses melalui komputer atau handphone, anda sudah bisa memiliki barang dengan mencicil tanpa bunga tambahan.

Kemudian, jika anda pengguna kartu kredit yang bijak serta mampu membayar tagihan anda tepat waktu, hal tersebut akan mempengaruhi keputusan bank dalam memudahkan permohonan anda untuk mengajukan cicilan kepemilikan rumah.

  1. MENGURANGI RESIKO FRAUD ATAU DIBOBOL

Banyak nasabah bank yang tidak sadar atau terlambat menyadari bahwa kartu kredit yang digunakannya sudah dibobol (Fraud) oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Pasalnya, tidak semua bank penerbit kartu kredit memiliki fasilitas SMS Report pada saat terjadi transaksi.

Mereka baru mengetahuinya ketika datang tagihan dari bank. Maka apabila anda memiliki kartu kredit lebih dari satu, anda bisa memanfaatkannya sebagai strategi untuk mencegah kejadian tersebut. Caranya, cukup pisahkan penggunaan kartu kredit. Atur berdasarkan kebutuhan anda sesuai dengan promosi yang ditawarkan oleh masing-masing Bank.

Sebagai contoh; Jika anda memiliki 3 buah kartu kredit, Bank Mega, Bank Mandiri dan Bank BCA. Usahakan anda hanya akan menggunakan kartu kredit Bank Mega untuk keperluan makan di Restoran dan untuk memenuhi belanja bulanan di Swalayan Carrefour.

Kemudian jika anda ingin memiliki kebutuhan sekunder seperti Smartphone terbaru, atau ingin melakukan perjalanan mengisi liburan. Anda dapat menggunakan kartu kredit Bank Mandiri.

Sisakan satu kartu kredit lain, dalam hal ini kartu kredit Bank BCA yang hanya anda gunakan dalam keadaan darurat saja. Seperti pada saat terkena musibah dan harus menjalani perawatan di Rumah Sakit, atau hanya digunakan untuk menutupi tagihan lain pada saat anda merasa kekurangan dan sangat darurat.

Dari sini, jika ada tagihan belanja smartphone atau kebutuhan sekunder lain pada kartu kredit Bank Mega, anda akan dengan mudah mengetahui kejanggalan transaksi kartu kredit. Untuk kemudian anda laporkan ke pihak bank penerbit. Apabila sudah terjadi Fraud pada kartu kredit anda, temukan langkah selengkapnya pada “Langkah Awal Mengatasi Kartu Kredit Dibobol”.

  1. MENGURANGI BEBAN TAGIHAN

Mungkin banyak orang berpendapat jika tagihan kartu kredit dibayar dengan kartu kredit lain, maka sama saja dengan menggali lubang baru (hutang baru). Namun semua tergantung caranya, jangan pernah membayar tagihan kartu kredit yang satu dengan kartu kredit lainnya dengan sistem tarik tunai. Sediakan satu lagi kartu kredit hanya untuk kebutuhan darurat, seperti; untuk rumah sakit jika terkena musibah dan jika anda memiliki tagihan berlebih.

Caranya cukup mudah. Transaksikan kartu kredit anda untuk membeli barang yang memiliki harga bagus untuk dijual kembali. Belilah dengan fasilitas cicilan 0%. Sebuah smartphone sangat disarankan, karena dalam secara umum sebuah smartphone sangat mudah untuk dijual kembali dan biarkan terbungkus rapih agar pada saat anda ingin menjualnya kembali, anda bisa menjualnya dengan harga toko. Coba bandingkan jika anda menutup tagihan kartu kredit dengan tarik tunai dari kartu kredit lainnya dengan bunga yang terbilang besar.

Demikian 3 keuntungan yang bisa anda dapatkan jika anda memiliki kartu kredit lebih dari satu, semua bisa berjalan dengan baik apabila anda disiplin dan bijak saat menggunakan kartu kredit.

Setiap bank pasti menawarkan beberapa kelebihan yang berbeda-beda sebagai fasilitas yang memanjakan anda untuk bertransaksi dimanapun dan kapanpun. Namun perlu diperhatikan, semakin banyak situs yang tidak kredibel yang menawarkan Voucher Game dan situs-situs perjudian serta perjodohan.

Untuk itu anda dihimbau agar tidak melakukan transaksi kartu kredit untuk pembayaran pada situs-situs seperti di atas. Karena banyak kasus Account Takeover atau pengalihan data nasabah ke pihak yang tidak bertanggung jawab terjadi di situs-situs yang tidak kredibel tersebut.

Jika memang ingin berbelanja Online dengan menggunakan kartu kredit, berbelanjalah hanya pada situs-situs yang terpercaya dan jelas komitmennya dalam melindungi data pembeli. Dan selalu utamakan keamanan dalam bertransaksi, bukan kecepatan transaksi. Jangan terlena dengan barang yang mudah anda dapatkan.

Artikel Terkait

Demikianlah beberapa keuntungan bila anda memiliki kartu kredit lebih dari satu, semoga berguna bagi kita semua.



Apa Itu Carding dan Bagaimana Cara Mengantisipasinya?
Bayar Minimum Tagihan Kartu Kredit
Bolehkah Memakai Kartu Kredit Orang Lain?
Inilah Jebakan Kartu Kredit yang Anda Harus Tahu
Tip Mengatasi Kartu Kredit Macet
Kartu Kredit Pertama, Apa yang Harus Diperhatikan?
Apa Untung Rugi Memakai Kartu Kredit? Ini Dia Penjelasannya!
Kartu Kredit Macet, Masuk Daftar Hitam BI (Bank Indonesia)
Cara Menggunakan Kartu Kredit dengan Bijaksana
Apa Penyebab Umum Kredit Macet?


Bagikan Ke Teman Anda